LSM Target SAM: Efisiensi Berdampak pada Pertumbuhan Perekonomian Indonesia

 

 

 

Surabaya, — Efisiensi dalam berbagai sektor ekonomi, baik itu pemerintahan, industri, maupun sumber daya alam, merupakan kunci utama dalam mencapai pertumbuhan perekonomian yang berkelanjutan di Indonesia.

 

 

Gus Har selaku salah satu pengurus LSM Target Suara Aspirasi Masyarakat (TSAM) menyampaikan Berdasarkan perintah dan arahan dari Presiden Prabowo Subianto, implementasi efisiensi yang terarah dan sesuai dengan kebijakan strategis negara dapat mendorong produktivitas nasional dan meningkatkan daya saing Indonesia di kancah global.ujarnya. Rabu ( 12/02/2025)

 

 

Presiden Prabowo Subianto menekankan pentingnya melakukan perbaikan dalam struktur birokrasi, memaksimalkan pemanfaatan teknologi, dan meningkatkan kualitas SDM untuk mempercepat laju perekonomian. Efisiensi yang dioptimalkan melalui pengurangan pemborosan anggaran negara, penyederhanaan prosedur administratif, dan penguatan sektor-sektor vital seperti pertanian, manufaktur, dan infrastruktur dapat membuka lebih banyak peluang investasi, meningkatkan lapangan kerja, dan pada gilirannya berkontribusi signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan merata.

 

 

Maka dari itu, keberhasilan dalam menerapkan efisiensi sesuai dengan arahan Presiden Prabowo Subianto tidak hanya berdampak pada peningkatan kesejahteraan masyarakat, tetapi juga menjadikan Indonesia sebagai kekuatan ekonomi yang lebih tangguh di masa depan.”pungkas Gus Har (Ahy Red)