Maluku, Indolensa – Amustofa Besan, Mantan Wakil Bupati Buru Periode 2017-2022 kini menunjukkan keseriusannya untuk maju sebagai Calon Bupati Buru dengan dukungan Partai PKS.
Menindaklanjuti surat DPD Partai PKS Provinsi Maluku, tentang petunjuk teknis dan jadwal pelaksanaan penjaringan Pilkada Tahun 2024 dengan agenda Fit And Propert Test, ia pun hadir mengikuti segala tahapan, pada Rabu (5/6/24) pagi di Lantai VI Santika Hotel, Kota Ambon, Maluku.
Dalam wawancara, Amustofa Besan, yang saat ini menjabat sebagai Wakil Walikota Buru Selatan, menyatakan bahwa setelah mendaftar di PKS, sebelumnya ia telah mendaftar di Gerindra.
Meskipun banyak partai yang menawarkan dukungan, Amustofa Besan memilih untuk merahasiakan partai-partai lain yang menjadi opsi, menganggapnya sebagai konsumsi rahasia dari perjuangan setiap kandidat.
Selain itu, saat di konfirmasi Terkait dengan calon wakil, Amustofa Besan menyebut bahwa banyak teman-teman yang mendaftar, namun keputusan akhir akan bergantung pada rekomendasi dari para pansel, politisi, dan pengurus partai. Amustofa Besan menyatakan kesiapannya untuk menerima rekomendasi dari pihak partai.
Saat ditanya mengenai kemungkinan kembali menjadi wakil, Amustofa Besan menyatakan bahwa ia mungkin tidak lagi bersedia untuk mengambil peran tersebut.
Amustofa Besan sendiri memiliki slogan AMUS BESAN yang artinya Akan Mengabdi Untuk Semua (AMUS), dan Bangkitkan Ekonomi Dan Sejahterakan Masyarakat Agar Menjadi Nahkoda Bupolo (BESAN).
Selain itu, Visi misi yang di gusung oleh Amustofa Besan antara lain sebagai berikut;
Visi : Terwujudnya Masyarakat Buru yang Sejahtera, Adil dan Bermartabat berlandaskan Religiusitas dan Kultural
Misi :
1. Peningkatan kualitas sumber daya manusia.
2. Pemerataan pembangunan yang lebih adil.
3. Pemanfaatan Potensi Sumber Daya Alam untuk membangkitkan.
4. Mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik, bersih, Profesional dan bebas KKN (Good Governance and Clean Governance).
5. Pelestarian adat istiadat semua suku yang mendiami Kab. Buru sebagai miniatur Nusantara.
Dengan demikian, Amustofa Besan terus menunjukkan komitmennya dalam mengikuti tahapan Pilkada 2024 dengan dukungan dari Partai PKS, menegaskan keseriusannya dalam perjalanan politiknya.