Turnamen Bola Voli Kapolri Cup 2023 Resmi Dibuka Kapolda Maluku

Maluku, Indolensa – Kapolda Maluku Irjen Pol Lotharia Latif, membuka Turnamen Bola Voli Kapolri Cup 2023 di tandai dengan opening ceremony dan penekanan sirine, pada Gedung Sporthall Karang Panjang Ambon, Jumat (04/8/2023).

Turut serta dalam mendampingi Kapolda Maluku Sekda Maluku Sadali Ie, Pangdam XVI Pattimura Mayjen TNI Ruruh, DanLantamal IX Ambon Brigjen TNI Mar Said Latuconsina, dan Forkopinda lainnya.

Bacaan Lainnya

Dalam Turnamen Bola Voli Kapolri Cup Zoona 7 tahun 2023 diikuti oleh 4 Polda diantaranya Polda Maluku Utara, Papua, Papua Barat dan tuan rumah Maluku. Terdiri dari 6 TIM yaitu 4 tim putra dan 2 tim putri.

Dalam sambutan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo yang dibacakan oleh Kapolda Maluku, ia berharap kejuaraan Turnamen ini menjadi ajang hiburan dan menjaring bibit atlit Volleyball untuk berprestasi di kancah nasional dan internasional.

“Selain itu kegiatan ini juga diharapkan mampu merekatkan hubungan Polri dengan masyarakat demi mewujudkan Polri yang dekat serta dicintai masyarakat sebagaimana transformasi Polri.” harapnya

Untuk babak final four dan grand final Kapolri Cup 2023 akan berlangsung di Pontianak Kalimantan Barat, 20 Agustus-2 September 2023. Juara 1-8 akan mendapat uang pembinaan dan trophy, serta demikian pula penghargaan perorangan.

“Kita jadikan kejuaraan ini sebagai ajang untuk menguji kemampuan diri agar menjadi lebih baik, tapi hal yang penting juga perlu diingat bahwa pertandingan ini bukan hanya sekedar mencari juara namun sebagai wadah memupuk soliditas sesama anak bangsa terlebih saat ini sedang menghadapi tantangan pemilu dan pemilihan serentak tahun 2024.” Ungkapnya

Pos terkait