Pimpin Razia di Lapas Banjarmasin, Kakanwil Ditjenpas Kalsel Temukan dan Musnahkan HP serta Barang Terlarang Lainnya

BanjarmasinINDOLENSA,-

Dalam rangka menciptakan lingkungan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) yang aman dan kondusif menjelang bulan suci Ramadan, Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Kalimantan Selatan dan jajaran laksanakan inspeksi mendadak (sidak) dan razia di Lapas Banjarmasin, Senin (24/2) malam.

Bacaan Lainnya

Sebelum pelaksanaan razia, dilakukan apel kesiapan dipimpin Kepala Kantor Wilayah. Dalam arahannya, beliau menegaskan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan Lapas.

“Razia ini merupakan komitmen kita untuk memastikan bahwa Lapas tetap menjadi tempat pembinaan yang aman, bersih dari segala bentuk pelanggaran,” tegas Mulyadi.

Kemudian tim yang terdiri dari beberapa kelompok melakukan pemeriksaan di blok hunian B, yang dikenal sebagai blok narkoba. Fokus utama razia adalah mendeteksi dan menyita barang-barang terlarang, seperti narkoba, telepon genggam, senjata tajam, dan benda-benda terlarang lainnya.

Hasil razia menemukan sejumlah barang terlarang, termasuk handphone, senjata tajam, dan barang elektronik ilegal. Semua barang sitaan tersebut langsung diamankan untuk dimusnahkan.

“Setiap temuan akan ditindaklanjuti sesuai dengan prosedur yang berlaku,” ujarnya.

Proses pemusnahan barang dilakukan dengan cara dibakar, sebagai bentuk komitmen nyata dalam menjaga integritas dan keamanan lingkungan Lapas. Kepala Kantor Wilayah menekankan pentingnya pengawasan yang berkelanjutan untuk mencegah masuknya barang-barang terlarang ke dalam Lapas.

“Kegiatan ini bukan yang terakhir. Pengawasan dan razia akan terus kami lakukan demi menciptakan lingkungan lapas yang benar-benar bebas dari gangguan keamanan dan ketertiban,” pungkasnya. (arb)

 

Pos terkait