Maluku Tengah, Indolensa – Komandan Kodim 1504/Ambon Letkol Inf Leo Octavianus M Sinaga, S. Sos, M.I. Pol menghadiri kegiatan Video Conference (Vicon) dalam rangka launching penggunaan fasilitas air bersih program TNI AD Manunggal air dan Bakti Sosial.
Kegiatan yang secara serentak di seluruh Indonesia tersebut, Selasa (06/02/24) dilaksanakan di halaman rumah Raja Negeri Kaitetu Kec. Leihitu Kab. Maluku tengah.
Maksud dan tujuan dilaksanakannya kegiatan tersebut merupakan suatu perwujudan perintah KASAD yang tertuang dalam suatu program bahwa TNI AD harus hadir di tengah-tengah kesulitan masyarakat apapun bentuknya dan senantiasa menjadi solusi.
“Program TNI AD Manunggal Air Bersih 2024 ini harus digunakan sebaik-baiknya oleh seluruh warga masyarakat dengan fasilitas air bersih secara bijak untuk itu pelihara dan rawat bersama fasilitas air bersih ini untuk memenuhi kebutuhan dengan optimal mungkin,” kata Kasad Jenderal TNI Maruli Simanjuntak.
Kasad Jenderal TNI Maruli Simanjuntak Berharap kegiatan Bakti TNI seperti ini tidak berhenti sampai disini tetapi harus berlanjut pada kegiatan lain yang bermanfaat bagi warga masyarakat baik membantu warga kurang mampu dan pemerintah daerah meningkatkan kesejahteraan serta mewujudkan kemanunggalan TNI dan Rakyat.
Usai Vicon, Menurut Dandim 1504/Ambon, Letkol Inf Leo Octavianus M Sinaga, S. Sos, M.I. Pol., sumber daya air sangat penting bagi kelangsungan hidup masyarakat yang dapat dimanfaatkan dalam berbagai hal seperti, pertanian, peternakan, perdagangan, industri, rumah tangga dan aktivitas lingkungan lainnya.
“Air merupakan salah satu sumber kehidupan, ketersediaan air bersih sangatlah penting bagi kelangsungan hidup masyarakat dalam berbagai aktifitas kehidupan. Apalagi Negeri Kaitetu Kec. Leihitu Kab. Maluku Tengah memiliki jumblah penduduk yang kurang lebih 289 jiwa,” ujar Dandim.
Ia juga menyanpaikan, di Negeri Kaitetu sendiri ada satu sumber air yang didukung oleh Kasad dan sumber air ini bermanfaat bagi kepala keluarga, sekolah SMP dan SMA dan ada juga rumah ibadah yaitu masjid.
Pada kesempatan yang sama, Raja Kaitetu, Yamin Lumaela, menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada TNI AD, atas program TNI AD Manunggal Air tahun 2024 yang dilaksanakan oleh Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak.
“Adanya program Manunggal ini kami masyarakat sangat terbantukan, khususnya Negeri Kaitetu. Adanya sumur bor sangat membantu kami, terutama di titik sebelah kali, pengen sekali mendapatkan bantuan yang sama. Semoga kedepannya ada gelombang kedua untuk sumber bantuan sumur bor,” ungkap Raja Kaitetu.
Turit Hadir dalam kegiatan ini : Danramil 1504-05 / Leihitu Kapten Dewa Raja Negeri Kaitetu ), Camat Leihitu Sigit J Sanduan, Raja Negeri Kaitetu Yamin Lumaela, Seluruh Babinsa koramil 05 / Leihitu, Ibu-ibu persit Koramil 05 /Leihitu ( Ranting 06 ), Staf Negeri Kaitetu, dan Warga masyarakat Negeri Kaitetu.