Nagan Raya Raih Juara II Lomba Geulayang Tunang

Banda Aceh – Kontingen Nagan Raya meraih juara II Lomba Geulayang Tunang pada event Pekan Kebudayaan Aceh (PKA) Ke-8.

Pada lomba permainan rakyat tersebut, geulayang (layang-layang) asal Nagan Raya mendapat perhatian luar biasa dari pengunjung.

Bacaan Lainnya

Lomba Geulayang Tunang itu sendiri berlangsung di Bantaran Sungai Krueng Lamnyong, Kota Banda Aceh, Selasa (07/11/2023) sore.

Sebelumnya, kabupaten yang dikenal penghasil Telor Asin di Aceh itu, sudah berhasil mengkoleksi dua juara lainnya, yaitu Lomba Perahu Hias mendapatkan Juara II dan Kayoh Jaloe memperoleh Juara Harapan I.

Ketua Bidang Permainan Rakyat Kabupaten Nagan Raya, Ardinata Ibrahim, SP menyampaikan, Lomba Geulayang Tunang yang diselenggarakan oleh panitia PKA ke-8 memperoleh hasil memuaskan.

“Alhamdulillah, kali ini kita mendapatkan Juara II kategori Lomba Geulayang Tunang. Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh tim yang terlibat dalam perlombaan ini, berkat kerjasama tim kita kembali memperoleh juara,” ucap Ardinata.

Sementara itu, Ketua Pelaksana PKA-8 Kabupaten Nagan Raya, Bustami, menjelaskan, kegiatan perlombaan Geulayang Tunang itu, diikuti 23 kabupaten/kota di Aceh.

“Tim Gelayang Tunang Kabupaten Nagan Raya berhasil memperoleh Juara II, sedangkan Juara I diraih tim Kota Subulussalam, sementara Juara III dan IV belum keluar hasilnya, perlombaan akan dilanjutkan esok hari,” kata Bustami.

Kemudian, lanjut Kabid Kebudayaan Disbudparpora itu, pada hari Rabu (8/11) besok, pihaknya juga akan mengikuti perlombaan Geulayang Tarek yang berlangsung ditempat yang sama, dimana permainan ini menurutnya juga seru untuk diikuti.

banner banner

Pos terkait