Mengabdi Untuk Negeri, Alumni AKABRI 1990 Maluku Gelar Bakti Sosial

Maluku, Indolensa – Peringati 33 tahun mengabdi untuk negeri, Lulusan AKABRI Angkatan 1990 yang ada di Maluku, menggelar kegiatan Bakti Sosial berupa pelayanan kesehatan gratis, pemberian 1000 paket sembako dan 1500 seragam sekolah di 5 Desa yang ada di Kec. Lehitu Barat, Kab. Maluku Tengah, Sabtu (28/10/2023).

Kegiatan Bakti Sosial tersebut dihadiri Kapolda Maluku Irjen Pol Drs Lotharia Latif, S.H., M.Hum., Wakapolda Maluku Brigjen Pol Stephen M Napiun, S.I.K., S.H., M.Hum., Danlantamal IX Ambon Brigjen (Mar) Said Latuconsina, M.T., M.M., Kepala kantor Bakamla Laksma Agamendras Morow, Danlanud Pattimura Kolonel Pnb Tiopan Hutapea, S.Sos., M.A.P., Asrendam XVI/Pattimura Kolonel Czi Harry Praptomo, SH., M.H., Kapendam XVI/Pattimura Kolonel Arh Agung Sinaring M, Kasiter Korem 151/Binaiya Kolonel Inf Dominggus Soumokil, Dir Humas Polda Maluku Kombes Pol M. Roem dan Karumkit TK II. dr J.A Latumeten Kolonel Ckm dr. Dwi Susanto,

Bacaan Lainnya

Pada kesempatan tersebut, Dirpamobvit Kombes Pol Wirdenis Herman, S.I.K., M.Si., M.H., mewakili AKABRI Abituren 90 menuturkan, acara ini menjadi peringatan kebersamaan AKABRI Abituren 90 dan pengingat sinergitas TNI-Polri untuk negeri yang terus dijaga selama 3 dekade lebih.

Senada, Kapolda Maluku Irjen Pol Drs Lotharia Latif, S.H., M.Hum., dalam sambutannya, mengapresiasi kegiatan rutin membantu masyarakat yang digagas AKABRI TNI-Polri Abituren 90 tersebut.

“Ini sebagai wujud rasa syukur pengabdian 3 dekade lebih, diharapkan, kegiatan ini dapat memberikan manfaat untuk masyarakat”, ujarnya.

Ditempat terpisah, Pangdam XVI/Pattimura Mayjen TNI Syafrial PSC., M.Tr.(Han)., selaku penanggungjawab pelaksana kegiatan menyebut bahwa, kegiatan bakti sosial rutin dilaksanakan di sejumlah wilayah. Tahun ini di Maluku, kegiatan tersebut digelar di 5 titik yaitu di Desa Hatu, Liliboi, Alang, Wakasiu dan Larike.

Pangdam menjelaskan bahwa, kegiatan bakti sosial yang dilakukan merupakan komitmen para alumni taruna AKABRI 1990, untuk terus melakukan pengabdian tiada henti dan terbaik kepada masyarakat.

Dilaksanakannya kegiatan bakti sosial merupakan wadah untuk berbagi kebahagiaan. Hal itu dilakukan dengan memberikan pelayanan kesehatan hingga pemberian kebutuhan pokok kepada warga yang membutuhkannya.

“Ini bentuk solidaritas yang terus kita jaga, dan tingkatkan,” tutur Pangdam.

banner banner

Pos terkait