Nagan Raya – Dinas Pendidikan Kabupaten Nagan Raya,menggelar kegiatan Lomba Cerdas Tangkas (LCT) tingkat SMP dalam Kabupaten Nagan Raya.
Kegiatan lomba tersebut, berlangsung kamis (24/08/2023) yang dipusatkan di Aula SKB Kompleks Perkantoran Suka Makmue.
Kabid Pembinaan Dikdas Dinas Pendidikan Kabupaten Nagan Raya,Zaini,S.Pd mengatakan, tujuan dilaksanakan kegiatan LCT tersebut,untuk mengasah kemampuan pelajar yang mengikuti lomba itu tingkat SMP.
Kegiatan yang berlangsung selama 3 hari itu, yang pesertanya sejumlah 123 orang.Dari jumlah peserta tersebut,dibagi 41 tim dengan jumlah 3 peserta masing masing.
Sedangkan mata pelajaran dalam LCT yang diperlombakan antara lain,IPA,IPS,Bahasa Indonesia,Bahasa Inggris serta mata pelajaran Matematika,ujar Kabid Dikdas Zaini.
Sementara itu Kadis Pendidikan Kabupaten Nagan Raya Zulkifli,S.Pd kepada awak media menyebutkan, dengan kegiatan LCT itu dapat meningkatkan pengetahuan pelajar tingkat SMP dalam Kabupaten tersebut.
Selain itu ujarnya, dengan momentum LCT tersebut,juga sebagai ajang silaturahmi yang mampu menciptakan kondisi pendidikan yang lebih baik lagi dimasa mendatang,kata Zulkifli.
Untuk itu, Kadisdik Nagan Raya mengharapkan kepada peserta lomba LCT tersebut,agar dapat bersaing secara sehat,agar dapat meraih juara dalam lomba itu,pungkasnya.