Perdana, KIP Nagan Raya Silaturrahmi & Coffee Morning dengan Insan PERS

Nagan Raya – Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kabupaten Nagan Raya Coffee Morning sekaligus silaturahmi dengan para wartawan baik cetak dan online maupun eletronik yang perdana sepanjang keberadaan KIP dI wilayah Kabupaten Nagan Raya.

Kegiatan silaturahmi tersebut, berlangsung kamis (24/8/2023) di Jeep Kupi (JK) Gampong Lueng Baro Kecamatan Suka Makmue.

Bacaan Lainnya

Dalam kesempatan itu,Ketua PWI Nagan Raya Azis Saputra menyampaikan bahwa,untuk keterbukaan informasi publik pada Pemilu 2024 mendatang,agar KIP Kabupaten itu untuk berbagi informasi terkait pesta demokrasi,baik Pileg maupun Pilkada nantinya.

Selain itu Azis Saputra memberikan apresiasi kepada KIP Nagan Raya,karena telah menggelar kegiatan silaturahmi perdana semenjak 5 tahun yang lalu.

Untuk itu,dengan kegiatan silaturahmi tersebut, diharapkan mampu meningkatkan kerja sama yang baik,dalam menyampaikan informasi yang bermanfaat bagi masyarakat,ungkapnya.

Sementara itu Ketua KIP Nagan Raya Arif Budiman menyebutkan,kegiatan silaturahmi antara KIP dan wartawan tersebut,merupakan langkah awal menuju kesuksesan dalam pesta demokrasi masa mendatang.

Dengan silaturahmi tersebut, diharapkan dapat mengontrol kinerja KIP Kabupaten Nagan Raya,guna untuk mewujudkan netralitas dalam pelaksanaan Pemilu 2024 nantinya,sebut Arif Budiman kepada sejumlah awak media.

Dalam silaturahmi dengan insan PERS tersebut dihadiri oleh Ketua KIP Arif Budiman,anggota KIP Mizwan,Nazaruddin,Desi Astuti,Rusli Gam,Sekretaris KIP Agus Mudaksir serta staf Serektariat KIP Kabupaten Nagan Raya.

Pos terkait