Ambon, Indolensa – Dalam upaya membantu masyarakat menghadapi lonjakan harga kebutuhan pokok menjelang Idulfitri 1446 H, Kodam XV/Pattimura menggelar Bazar Ramadhan TNI dan Gerakan Pangan Murah di halaman Kodam XV/Pattimura, Selasa (25/03) pukul 09.00 WIT. Kegiatan ini mengusung tema “Kami Bersama TNI, TNI Selalu Bersama Rakyat.”
Wali Kota Ambon, Drs. Bodewin M. Wattimena, M.Si, menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Kodam XV/Pattimura, Korem 151/Binaiya, dan Kodim 1504/Ambon atas terselenggaranya kegiatan ini. Menurutnya, bazar ini sangat membantu masyarakat dalam memperoleh kebutuhan pokok dengan harga lebih terjangkau.
“Kegiatan hari ini sungguh luar biasa dan sangat membantu warga Kota Ambon. Bayangkan saja, semua sembako yang dijual di seluruh stand ini berada di bawah harga pasar. Ini sangat meringankan masyarakat di tengah persiapan mereka menyambut Idulfitri 1446 H. Pemerintah Kota merasa terbantu dalam menjaga stabilitas harga sekaligus menekan laju inflasi di Ambon,” ujar Bodewin.
Bazar Ramadhan ini menyediakan berbagai kebutuhan pokok seperti beras, gula, minyak goreng, dan bahan makanan lainnya dengan harga lebih terjangkau. Kegiatan ini diharapkan tidak hanya membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari tetapi juga mempererat sinergi antara TNI dan masyarakat dalam menjaga kesejahteraan bersama.