Metro, Indolensa.com,-
Jalan Ki Hadjar Dewantara Kota Metro, mengalami kemacetan total saat jam pulang sekolah yaitu kisaran pukul 15.30 waktu setempat. Senin, 26/02/2024
Hal ini berdasarkan informasi dari berbagai sumber, salah satunya Beni, warga masyarakat sekitar lokasi.
Hampir tiap hari Senin-Jumat, pukul 15.30 WIB selalu macet bang. Makin parah sekarang. Ujarnya
Berdasarkan informasi ini, team A-PPI Kota Metro pun melakukan investigasi ke lokasi yamg sering menjadi titik kemacetan.
Terjadinya kemacetan, salah satunya disebabkan karena jam pulang sekolah yang bersamaan pada 4 (empat) sekolah di lingkungan Jl. Ki Hadjar Dewantara yaitu SMKN 1 Metro, SMKN 3 Metro, SMPN 2 Metro dan SMPN 4 Metro serta adanya 2 Kampus, Universitas Muhammadiyah Metro dan Institut Agama Islam Negeri Metro sehingga mengakibatkan arus lalulintas semakin padat di Jl. Ki Hadjar Dewantara ini.
Imbas dari kemacetan ini dapat menghabat aktivitas masyarakat sekitar meskipun hanya beberapa saat dan tidak menutup kemungkinan terjadi kecelakaan.
Kemacetan terjadi selain dari pulangnya jam sekolah yang berbarengan, diduga juga dikarekanan banyaknya pedagang kaki lima yang berjualan di bahu jalan Ki. Hadjar Dewantara.
Salah satu warga masyarakat lainnya, Amri pun mengatakan bahwa maraknya pedagang kaki lima di sepanjang trotoar jadi salah satu penyebab kemacetan ini
Saya berharap pedagang kaki lima dapat tersusun dengan rapih dan difasilitasi tempat yang baik serta tidak menggangu aktivitas jalan oleh pemerintah setempat Tungkas Amri yang ditemui Team A-PPI Metro, Senin (26/02).
Salah satu warga masyarakat ini pun berhatap agar Pemeritah Kota Metro lebih perhatian terhadap keluhan-keluhan warga masyrakat, apalagi demi terciptanya kota Metro yang lebih Indah, tertata rapih dan terbebas dari kemacetan.
(Red A-PPI)