Nagan Raya – Jelang Pemilu tahun 2024 mendatang, Kasat Reskrim IPTU Winarto dan Kasat Intelkam IPTU Devi Iswandi Syahputra, menggelar silaturahmi dengan sejumlah wartawan, baik media cetak, elektronik serta media online.
Kegiatan silaturahmi tersebut, berlangsung senin (20/11/2023) di Warkop Jeep Kupi Gampong Lueng Baro Kecamatan Suka Makmue.
Kegiatan silaturahmi dengan insan Pers tersebut, untuk memperkuat hubungan positif antara Kepolisian dengan awak media, serta untuk meningkatkan transparansi dalam penyampaian informasi kepada masyarakat, kata Kasi Humas Polres Nagan Raya IPDA Fauzi Adha.
Dalam silaturahmi tersebut,para wartawan terlihat akrab dengan Kasat Reskrim dan Kasat Intelkam yang baru menjabat di Polres Nagan Raya itu. Keakraban tersebut, sebagai langkah awal kerjasama yang erat antara Kepolisian dan media, dalam menyampaikan berita yang akurat dan berimbang kepada masyarakat,ujar mantan Kapolsek Darul Makmur tersebut.
Kasat Reskrim Polres Nagan Raya IPTU Winarto mengatakan, dalam silaturahmi dengan awak media, dia meminta kepada insan pers agar dapat menyajikan pemberitaan yang sejuk bagi masyarakat.
Selain itu ujarnya, dalam menghadapi pemilu tahun 2024 mendatang,Winarto juga berharap kepada awak media,supaya dapat menciptakan suasana kedamaian,dalam memberitakan berbagai tahapan pesta demokrasi tersebut.
Sementara itu Kasat Intelkam IPTU Devi Iswandi Syahputra memberikan apresiasi kepada insan Pers,karena telah menyampaikan informasi dengan objektivitas dan berimbang.
Dengan telah terjalin keharmonisa tersebut,dapat memberikan kontribusi positif,serta meningkatkan pemahaman publik tentang upaya penegakkan hukum,ungkapnya.
Teuku Ridwan salah seorang wartawan wilayah itu,menyambut baik silaturahmi dengan tujuan,untuk meningkatkan kemitraan antara jajaran Polres Nagan Raya dengan insan pers wilayah tersebut,pungkasnya.