Bhabinkamtibmas Desa Marantutul Polres KKT Padamkan Karhutla

Maluku, Indolensa – Bhabinkamtibmas Desa Marantutul, Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Briptu E. Chr Thenu, bersama warga berhasil memadamkan kebakaran hutan dan lahan (karhutla) yang terjadi Minggu, (12/11/2023).

Karhutla terjadi di perbatasan desa Marantutul dan desa Wermatang, Kecamatan Wermaktian, Kabupaten Kepulauan Tanimbar.

Bacaan Lainnya

Briptu Thenu mengaku, kejadian karhutla diketahui saat dirinya sementara dalam perjalanan menuju desa binaan. Melihat percikan api dan asap dari dalam kebun warga, Ia langsung berhenti dan berusaha memadamkannya.

“Saat itu saya dibantu seorang warga yang hendak pergi ke kebun,” katanya.

Proses pemadaman api dilakukan seadanya atau menggunakan ranting kayu. Ia bersama seorang warga terus berupaya hingga berhasil memadamkan api.

“Titik koordinat lokasi karhutla yaitu 131.20662, dan luas lahan yang terbakar kurang lebih 50 meter dan tidak terdapat adanya korban jiwa,” katanya.

Ia mengaku lahan yang terbakar tersebut milik warga Desa Marantutul. “Penyebab kebakaran diduga karena adanya percikan api bekas pembakaran saat membuka lahan kebun baru yang tidak dipadamkan hingga selesai,” katanya.

Terpisah, Kapolsek Wermaktian Iptu Lucky Kora menghimbau warga masyarakat agar lebih berhati-hati dalam mengelola kebun. Apabila membakar lahan, agar diperhatikan dan memastikan kalau api sudah benar-benar padam.

“Kebakaran hutan dan lahan ini dapat menimbulkan kerugian baik aspek sosial, ekonomi, kesehatan dan lingkungan. Olehnya itu kami menghimbau masyarakat apabila ingin membuka lahan baru, sebaiknya hal tersebut tidak dilakukan dengan cara dibakar, karena dikhawatirkan meluas membakar hutan,” pintanya.

banner banner

Pos terkait