Direktur Tahti Polda Maluku Pimpin Apel Kesiapan Personel Satgas OMB Salawaku

Maluku, Indolensa – Direktur Tahanan dan Barang Bukti (Tahti) Polda Maluku AKBP Arafah, memimpin apel kesiapan personel Operasi Mantap Brata Salawaku Tahun 2024, Sabtu (4/11/2023).

Apel satgas OMB Salawaku dilaksanakan di lapangan Polda Maluku Letkol Pol Chr. Tahapary, Kota Ambon, Sabtu (4/11/2023). Turut hadir para Kasatgas dan Kasubsatgas OMB Salawaku Polda Maluku.

Bacaan Lainnya

“Saya minta agar kita yang sudah dilibatkan dalam OMB ini agar dapat melaksanakan tugas dengan baik,” pinta AKBP Arafah dalam arahannya.

Para personel satgas OMB kembali diingatkan untuk selalu memonitor situasi dan kondisi yang terjadi di lapangan. “Waspadalah dalam melaksanakan tugas. Bagi yang melakukan pengamanan di Kantor KPU agar lebih teliti lagi dalam mengawasi orang yang masuk. Jika ada yang membawa barang-barang yang dianggap dapat berbahaya agar segera diamankan,” pintanya.

AKBP Arafah kembali mengingatkan seluruh personel agar dapat menjadi mata dan telinga pimpinan. Segera melaporkan kepada pimpinan apabila mendapat informasi yang menjurus kepada terganggunya situasi kamtibmas.

“Kita harus cepat dalam melaporkan informasi yang kita dapat kepada pimpinan untuk ditindaklanjuti dengan cepat. Sebab kita lihat saat ini masyarakat itu bisa lebih cepat dan lebih dulu mendapat informasi dari kita. Makanya pada apel pagi ini saya sangat berharap kita harus lebih peka lagi,” harapnya.

Pada kesempatan itu, Arafah juga mengajak seluruh personel Satgas OMB agar terus bersyukur atas semua karunia yang Tuhan telah berikan, dengan meningkatkan disiplin dan kinerja sebagai anggota Polri.

banner banner

Pos terkait