Maluku Tengah, Indilensa – Demi meningkatkan gizi anak-anak di daerah penugasan, Satgas Yonarmed 1 Kostrad mengadakan kegiatan minum susu bersama dengan anak-anak Dusun Usali, Negeri Hatumete, Kecamatan Tehoru, Kabupaten Maluku Tengah.
Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamrahwan Maluku Yonarmed 1 Kostrad Letkol Arm Arief Budiman, S.Sos., M.M. dalam rilis tertulisnya di Pos Kotis Satgas, Desa Waiheru Kecamatan Teluk Ambon Baguala, Kota Ambon, Maluku. Kamis (03/08/2023).
Dikatakan Dansatgas, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Satgas terhadap gizi anak-anak di daerah penugasan guna untuk membantu meningkatkan gizi dan kesehatan anak-anak serta menjadikan generasi penerus bangsa yang sehat dan cerdas.
“Ini semua merupakan upaya kami Satgas dalam menyiapkan generasi penerus bangsa di penugasan yang cerdas dan terpenuhi gizinya,” tutur Dansatgas.
Kegiatan yang dipimpin oleh Danpos Tehoru Letda Arm Roberta merupakan bentuk dukungan Satgas terhadap program pemerintah dalam pencegahan gizi buruk khususnya di daerah terpencil seperti Usali.
“Dan ini juga merupakan upaya kami agar mereka mau belajar dan dapat bersosialisasi serta berinteraksi. Seperti yang kita ketahui ciri khas masyarakat yang tinggal di daerah terpencil cenderung menutup diri dan enggan untuk menerima orang lain yang masuk di wilayahnya,” tambah Dansatgas.
Dalam kesempatan tersebut juga Satgas memberikan dukungan bola kepada pemuda-pemuda Usali. Dengan harapan meraka dapat tumbuh dan kembang dengan asupan gizi yang tercukupi serta memiliki fisik yang prima sehingga semakin bersemangat dalam meraih cita-citanya.
“Terima kasih kepada Bapak-bapak TNI. Semoga anak-anak usali khususnya dapat tumbuh dan berkembang dengan baik dan kami berharap semoga anak-anak Usali akan terlahir pemimpin-pemimpin di masa depan,” tutur Bapak Bernard Lilihata selaku Raja Hatumete.